I have this wonderful friend. We started our friendship in 2005 when we started our career at one of local bank. Di suatu hari yang indah, gue sedang lunch sama dia dan tiba-tiba muncul ide untuk melakukan trip berdua. Pilihan akhirnya jatuh ke Singapore. Kenapa Singapore? Karena letaknya yang ga jauh dari Jakarta sehingga perjalanan ga akan memakan banyak waktu, judulnya tetap piknik ke luar negeri (penting banget yah :) ), perbedaan waktu ga terlalu banyak, makananpun masih mirip2 dan ga bakal bikin homesick dan bisa mengakomodasi semua keinginan kita yaitu ke tempat wisata, shopping plus ajak anak main ke Universal Studio. Plus gue udah lama banget ga benar2 ke Singapore, selama ini paling yang cuma transit aja. Plus yang lama banget sih kaya pas jaman kuliah dulu gue sempet sekitar seminggu di sana.
Jadi gue penasaran dengan apa yang sudah berubah dari Singapore.
So, setelah maju mundur tanggal, dari sebelum lebaran sampai akhirnya kejadiannya setelah lebaran. Akhirnya kita beli tiket juga. Dapet promo lumayan di traveloka, pergi naik Scoot dan pulang pakai Jetstar cuma yang kaya kurang dari 1.5juta gitu PP (tanpa bagasi lho, karena kita cuma bawa cabin size dan ga niat belanja banyak). Terus pertanyaan selanjutnya, nginep dimana? Gue punya beberapa teman yang sudah menetap di sana, tapi kok kaya ga pengin menggangu privacy mereka. Plus gue pengin nginep di daerah Bugis karena penasaran dengan daerah katanya the new Orchard tapi versi indie-nya. Akhirnya problem solved ketika gue menyatakan rencana kedatangan gue ke sana, teman gue yang super duper baik hati itu bilang," Nginep di rumah gue aja." Tapi karena tetap ga enak hati, gue dan temen gue memutuskan untuk dua malam nginep di tempat dia dan dua malam di penginapan.
Teman gue itu bagian booking tiket pesawat sementara gue bagian booking2 hotel. Bingung pilih hotel karena ga tau daerah sana. Akhirnya sampai seminggu sebelumnya kita belum dapat hotel, gue panik. Sementara harga semakin mahal dan ketersediaan kamar pun semakin terbatas. Gue kontak salah satu kenalan travel blogger gitu bertanya-tanya, dan dia kasih saran beberapa pilihan hostel di daerah yang gue pengin. Tapiiiiii ternyata sudah ga ada kamar sama sekali kalau booking via traveloka. Yang tersisa tinggal beberapa hostel di daerah Bugis. Dengan membaca Bismillah akhirnya kita pilih satu hostel di daerah Bugis dengan pertimbangan: dekat mesjid, so kalau nyasar tinggal cari mesjidnya aja, walking distance dari Haji Lane, banyak tempat makan di sekitarnya. Dan yang paling penting, harganya murah bangettttt... Kita cuma bayar sekitar 700rb semalem atau kalau bagi dua cuma 350rb per orang. Padahal pas kita lihat publish rate-nya di resepsionis, jauh lebih mahal dibandingkan harga di Traveloka. So, hati senang dompetpun riang....
Selain booking hotel, gue kebagian tugas untuk bikin itinerary, gue selalu bikin sesuatu yang optimis yang pas gue kasih ke temen gue yang tinggal di sana. Dia yang kaya meragukannya..hahaha... kemudian dia revisi dan kasih jadwal yang lebih masuk akal buat gue. Baiklah, gue memang terkadang terlalu optimis dan terlalu banyak maunya anaknya.
Ini itinerary gue awalnya, sebenarnya gue nyontek dari salah satu vlogger, gue lupa siapa sih:
Day One
Sampai di Changi, keliling2 airport dinner, beli kartu MRT
FYI: Tadinya kita berniat menginap satu malam di Changi seperti backpacker gitu tapi untungnya rencana itu kita batalkan.
Day Two
Ke Sentosa Island dan foto depan Universal Studios Singapore
Keliling Sentosa Island
Day Three
Haji Lane
Mustafa center
Makan siang di Kampong Glam dan belanja di seputar Bugis
Menuju ke Merlion Park untuk foto di Patung Merlion
Jalan kaki ke Esplanade, yang ada di seberang Merlion Park
Menikmati sore di Gardens by the Bay, naik OCBC Skyway
Marina Bay Sands Mall, jalan kaki dari Gardens by the Bay
Malay Heritage Museum
Ke Orchard Road
Day Four
Sarapan di sekitar hotel
Ke Singapore Botanic Gardens dan National Orchid Garden
Menuju ke VivoCity Mall, makan siang di foodcourt
Ke Little India, jalan-jalan dan foto seputar daerah ini
Ke Clarke Quay, menikmati suasana seputar Singapore River
Keliling Chinatown, makan malam dan belanja oleh-oleh
Orchard Road
Day Five
Orchard Road
Changi
Begitulah. Dan berapa persen kesuksesan itinerary itu ? Not bad sih sekitar 70 persen.. :)
Di posting berikutnya gue bakal ceritain day per day dan apa aja yang gue lakukan di sana yah..
Cheers,
Dhidie
No comments:
Post a Comment